Halo Sobat ! | Members area : Register | Sign in
About me | SiteMap | Arsip | Terms of Use | Dcma Disclaimer
Home » » Dulu Rebutan Kursi Pesawat, Kini Dapat Kursi Menpora

Dulu Rebutan Kursi Pesawat, Kini Dapat Kursi Menpora

Jumat, 11 Januari 2013

Roy Suryo (Foto: Heru/Okezone)
Roy Suryo
JAKARTA - Roy Suryo memang tak lekang dari kontroversi. Anggota Komisi I DPR akhirnya ditunjuk menjadi Menteri Pemuda dan Olahraga baru menggantikan seniornya, Andi Alifian Mallarangeng. Memang tak ada prestasi yang fantastis yang diraihnya. Namun, Presiden Susilo Bambang Yudhoyono telah kepincut dengan si kumis imut ini.

Sejatinya, pria kelahiran Yogyakarta, 18 Juli 1968 ini memiliki prestasi yang unik yaitu prestasi sang kontroversi. Setahun lalu, tepatnya 26 Maret 2011 Roy berebut kursi dengan penumpang pesawat Lion Air.

Insiden rebutan kursi pesawat antara Roy Suryo dengan Ernest terjadi pada Sabtu, 26 Maret pukul 06.15 WIB lalu di Bandara Soekarno-Hatta. Cerita menghebohkan ini pertama diungkapkan oleh seorang pemilik akun Twitter @ernestprakasa.

Dia menuliskan bahwa Roy Suryo menolak untuk turun dari kursi yang seharusnya dimiliki Ernest. "Pas di cek,trnyata, *jreng2* tiket Roy Suryo a/ u/ flight jam 7.45,bukan 6.15. Tapi dia kekeuh gamo turun,pk bw2 nama Dir. Lion Air," tulisnya di twitter.

Memang Roy Suryo akhirnya mengakui khilaf dan menyatakan tidak ada maksud untuk merebut kursi yang sudah menjadi hak Ernest. Adu mulut tak terhindarkan karena ada miskomunikasi antara petugas Lion Air dengan Roy Suryo.

Seharusnya dia terbang dengan pesawat pada pukul pukul 07.45 WIB. Namun dia diantar naik ke pesawat dengan jadwal penerbangan pada pukul 06.15 WIB. Roy Suryo pun akhirnya turun dari pesawat.

Tak berhenti disitu, pemilik nama lengkap Kanjeng Raden Mas Tumenggung Roy Suryo Notodiprojo atau lebih dikenal sebagai Roy Suryo ini sempat menghebohkan masyarakat Indonesia. Pada 2007 lalu, Roy mengklaim menemukan lagu Indonesia Raya yang lebih lengkap daripada yang selama ini digunakan melalui kerjasama penelitoan dengan Tim Airputih. Bahkan, di pada 6 Agustus 2007, dia menambahkan pernyataannya bahwa ia meneliti sekaligus tiga versi lagu Indonesia Raya.

Namun, akhirnya penemuannya itu dia klarifikasi karena bukanlah lagu Indonesia Raya asli. Lagu sebenarnya direkam oleh Perusahaan Piringan Hitam Populer, Pasarbaru milik Yo Kim Chan yang belum ditemukan hingga sekarang. Pada 6 Agustus 2007, Tim AirPutih juga membantah Roy Suryo sebagai pihak yang pertama meneliti dan menemukan lagu tersebut.

Selain itu, pada akhir 2008 lalu, Roy juga sempat bersitegang dengan musisi Ahmad Dhani. Perseteruan musisi dan pakar telematika itu dimulai dengan ulah Roy yang mempersoalkan video klip lagu Dewa 19, Perempuan Paling Cantik di Negeriku Indonesia.

Di video klip tersebut, Dhani menampilkan bendera merah putih yang bagian tengahnya ditempeli logo Dewa 19. Menurut Roy, itu merupakan bentuk penghinaan terhadap bendera negara. Kasus tersebut juga sempat bergulir di meja kepolisian. Sementara, Ahmad Dhani pun menuding Roy Suryo cuma cari sensasi belaka.

Memang Roy tidak pernah lepas dari kontroversi. Hingga saat ini ditunjuk sebagai Menpora baru, banyak pihak masih mempertanyakannya.

No Responses to "Dulu Rebutan Kursi Pesawat, Kini Dapat Kursi Menpora"