Halo Sobat ! | Members area : Register | Sign in
About me | SiteMap | Arsip | Terms of Use | Dcma Disclaimer
Home » » KPK Didesak Periksa Rizal Mallarangeng

KPK Didesak Periksa Rizal Mallarangeng

Jumat, 11 Januari 2013


Andi Mallarangeng (Foto: Dok. Okezone)
Andi Mallarangeng
JAKARTA - Anggota Dewan Pembina Partai Gerindra, Martin Hutabarat, mendorong Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) memeriksa Rizal Malarangeng terkait kasus korupsi pembangunan Sekolah Olahraga Nasional (SON), Hambalang, Bogor, Jawa Barat.

"Saya mendukung Rizal untuk membongkar itu. Saya menilai pernyataan dia itu ada benarnya. Jangan diabaikan dan disepelekan keterangan itu, maka KPK harus mengungkap itu. Itu adalah petunjuk-petunjuk bagi KPK," kata Martin kepada wartawan di Gedung DPR, Jakarta, Jumat (11/1/2013).

Anggota Komisi III DPR ini juga menyatakan ada kekuatan besar di balik kasus tindak kejahatan korupsi yang menyeret mantan Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Andi Mallarangeng.

"Kekuatan besar itu yang bisa membuat Menteri Keuangan sampai menyetujui anggaran Rp125 miliar jadi Rp2,5 triliun. Padahal (Menkeu) dia itu tegas dan bersih," imbuhnya.

Untuk diketahui, Andi Mallarangeng, dan mantan Kepala Biro Perencanaan dan Keuangan Menpora, Deddy Kusdinar, sudah ditetapkan menjadi tersangka proyek senilai Rp2,5 triliun tersebut.

Rizal yang merupakan adik dari Andi, akhirnya membentuk tim guna menguak kebenaran terkait kasus korupsi proyek pembangunan Hambalang, Bogor.

Menurut Rizal, tim tersebut dibentuk bukanlah membela dua saudaranya, Andi Mallarangeng dan Choel Mallarangeng, namun untuk mengungkap kebenaran kasus Hambalang.

"Namanya tim Elang Hitam dengan posko di Casablanca, Jakarta Selatan. Tim ini bukan membela Andi atau Choel tapi untuk membuka kebenaran," ujar Rizal beberapa waktu lalu.

No Responses to "KPK Didesak Periksa Rizal Mallarangeng"